Sambut Kakanim Tarakan Baru, Kabapas Rita Terima Silaturahim

Tarakan – Dalam rangka memperkuat hubungan dan sinergitas antar-UPT Kemenimipas di Kota Tarakan, Kepala Bapas Tarakan, Rita Ribawati, baru saja menerima kunjungan Kepala Kantor Imigrasi Tarakan, Mohamad Sungeb. Kunjungan pada Rabu (09/04/2025) ini merupakan ajang silaturahmi Kakanim baru.

Ditemani oleh pejabat struktural antara Bapas Tarakan dan Kanim Tarakan, pertemuan ini berlangsung hangat. Rita menyampaikan ucapan selamat datang kepada Sungeb yang baru saja menjadi Kakanim di Kota Tarakan. Baik Rita maupun Sungeb, berharap dari silarurahim ini adalah jalinan komunikasi dan kerja sama yang apik antarkedua UPT.

Kontributor: BapaSTAR/pan