Peserta Pemagangan Nasional Batch II Kemenaker Bapas Tarakan Ikuti Kick Off
Tarakan-Sejumlah 40 peserta pemagangan nasional Kementerian Ketenagakerjaan yang dialokasikan ke Balai Pemasyarakatan Kelas II Tarakan, baru saja melaksanakan Kick Off Pemagangan Nasional melalui virtual pada Rabu (26/11/2025). Kegiatan juga diikuti oleh mentor yakni Kabapas Tarakan, Rita Ribawati, Kaur Tata Usaha, Arusmen Simbolon, dan Kasubsi Bimbingan Klien Anak, Eko Subagio.
Prof. Anwar Sanusi selakau PIC Magang Kementerian Ketenagakerjaan memberikan sambutan sekaligus membuka jalannya acara. Menaker Prof. Yassierli, menyampaikan bahwa telah ada peserta sejumlah 62 ribu orang magang batch ke-2, dengan tujuan untuk mempersiapkan lulusan Perguruan Tinggi Indonesia memasuki dunia kerja. “Peserta mampu meningkatkan pengalaman, kompetensi dunia teknis, dan bagaimana menghadapi masalah real di dunia kerja. Soft skill profesionalisme, tema work, kami berharap bisa mempersiapkan adik-adik berkarier di masa yang akan datang,” imbuhnya.
Menko Perekonomian Airlangga Hartanto, juga menyampaikan bahwa pemagangan nasional yang berlangsung 6 bulan merupakan privilese bagi peserta. “Kesempatan ini harap dimanfaatkan adik-adik semaksimal mungkin, inovasi dan inisiatif, bangun networking, jaga nama baik pribadi dan nama baik Perguruan Tinggi,” tambahnya.
Kontributor:BapaSTAR/ fld
