Bersama Asisten Pemkab Bulungan, Kabapas Tarakan Tinjau Lokasi Pendirian Pos Bapas

Bulungan-Usai melaksanakan koordinasi perihal pendirian pos Bapas di Kabupaten Bulungan, Kabapas Tarakan, Rita Ribawati, yang didampingi oleh tim melanjutkan peninjauan lokasi pendirian pos Bapas Bulungan di gedung Pasar Induk Bulungan l, pada Rabu (28/01/2026). Adapun peninjauan lokasi didampingi langsung oleh Asisten Pemerintah Kabupaten Bulungan 2 Kasubag Wawan, yang menindaklanjuti komitmen Bupati Syarwani, yang memberikan dukungan penuh, termasuk peluang penyediaan aset bangunan di masa depan guna menunjang kinerja Bapas Tarakan di wilayah Bulungan.

Sejalan dengan aturan terbaru bahwa penjara kini menjadi pilihan terakhir, fokus Balai Pemasyarakatan beralih pada pidana kerja sosial dan pengawasan. “Selain pengawasan Klien integrasi bebas bersyarat sejumlah 300 Klien di Bulungan, hal inilah yang membuat pembimbing Bapas memiliki urgensi dalam memastikan Klien taat menjalan tugas sosialnya ketika ada putusan sesuai KUHP baru,” terang Kabapas Rita. Kabapas Rita juga memastikan bahwa pihaknya siap melakukan renovasi secara mandiri agar gedung tersebut layak digunakan sebagai pusat pelayanan dan pelaksanaan tugas fungsi pemasyarakatan.

Kontributor:BapaSTAR/fld